Pengertian Latar Belakang
Ada beberapa pengertian latar belakang menurut para ahli, antara lain:
- Menurut Ade Suyitno, latar belakang masalah adalah informasi yang tersusun sistematis berkenaan dengan fenomena dan masalah problematik yang menarik untuk diteliti. Masalah terjadi saat harapan ideal akan sesuatu hal tidak sama dengan realita yang terjadi. Tidak semua masalah adalah fenomena dan menarik. Masalah fenomenal adalah saat menjadi perhatian banyak orang dan dibicarakan di berbagai kalangan dimasyarakat.
- Selain itu, Husnaini Usman dan Purnomo juga menyampaikan pemikirannya mengenai latar belakang masalah dalam karya tulis ilmiah. Menurut Husnaini Usman dan Purnomo, latar belakang masalah adalah menceritakan hal-hal yang melatarbelakangi mengapa peneliti memilih judul penelitiannya. Dalam latar belakang masalah ini, peneliti seolah-olah sebagai detektif yang sedang mengamati situasi lingkungan tempat kejadian perkara. Untuk memunculkan berbagai alasan mengapa memilih judul tersebut, maka seorang peneliti dalam hal ini dapat mengacu pada peraturan perundang-undangan yang berlaku, akan tetapi belum efektif pada pelaksanaannya.
- Sedangkan Wirartha berpendapat bahwa latar belakang masalah adalah informasi yang tersusun sistematis berkenaan dengan fenomena dan masalah problematik yang menarik untuk diteliti. Masalah terjadi saat harapan ideal akan sesuatu hal tidak sama dengan realita yang terjadi. Tidak semua masalah adalah fenomena dan menarik. Masalah fenomenal adalah saat terjadi perhatian banyak orang dan dibicarakan di berbagai kalangan di masyarakat. Uraian latar belakang masalah harus mengemukakan argumen mengapa masalah tersebut diteliti. Sebuah judul dipandang perlu diteliti kalau memenuhi kriteria tertentu.
Fungsi Latar Belakang Masalah
Latar belakang masalah merupakan dasar utama bagi penulis untuk memberi pemahaman kepada pembaca tentang ide maupun pemikiran yang ingin disampaikan melalui karya tulis tersebut. Dengan adanya penulisan latar belakang, pembaca bisa mengetahui mengapa karya tulis tersebut dibuat. Demikian pula dengan penelitian yang dilakukan oleh penulis. Selain itu, dengan adanya penulisan latar belakang, pembaca juga bisa memahami adanya suatu masalah yang harus dipecahkan dan diselesaikan agar tidak menimbulkan efek yang merugikan. Pembaca bisa menerima argumen dan alasan yang diajukan penulis. Oleh sebab itu, latar belakang harus disusun sejelas-jelasnya serta diberi cantuman berupa fakta dan data pendukung
Berdasarkan pembahasan diatas, dapat disimpulkan bahwa latar belakang memiliki peran penting dalam karya tulis ilmiah. Salah satu peran pentingnya yaitu, dapat menguraikan alasan alasan mengapa suatu masalah diangkat sebagai topik penelitian, memberi kemudahan bagi pembaca mengenai jenis permasalahan apa yang dibahas dan diteliti, serta permasalahan yang dihadapi ketika melakukan penelitian dalam proses pembuatan karya ilmiah. Mengingat pentingnya latar belakang dalam karya tulis ilmiah, maka mahasiswa diwajibkan untuk mengetahui serta mampu membuat latar belakang masalah.
Sumber:
Ade Suyitno, Karya Tulis Ilmiah, (Jakarta: Rajawali Pers, 2016), h. 38.
Husaini Usman dan Purnomo, Metodologi Penelitian Sosisal, (Jakarta: PT. Bumi
Aksara, 2008), h. 135.
Sekian uraian tentang Pengertian Latar Belakang Menurut Para Ahli, semoga bermanfaat, ☺